Pihak Polri mencatat ada sebanyak 199 kecelakaan yang terjadi selama periode menuju hari Lebaran hingga perayaan Idul Fitri. Adapun dari kejadian kecelakaan tersebut ada 41 orang yang sudah di kabarkan meninggal dunia. Data ini merupakan data dari hasil rekap pada saat Operasi Ketupat 2024 yang sedang berlangsung sejak tanggal 4 April 2024 sampai dengan 10 April 2024. Yang mencakup enam hari dalam operasi di seluruh wilayah Indonesia.
Menurut Pihak Polri Kombes Harry adapaun situasi dari keamanana dan ketertiban (Kamtibmas) yang sedang berlangsung. Selama operasi ketupat 2024 tersebut dalam kondisi aman tertib dan terkendali. Ada sebanyak 651 kasus dari tindak kejahatan , pelanggaran sebanyak 2 kasus, bencana juga ada sebanyak 8 kejadian dan juga ada gangguan ketentraman sebanyak 28 kejadian. Adapun data untuk penindakan pelanggar lalu lintas pun mencapai 21.609 kejadian.
Ada kejadian Sebuah bus Rosalia Indah yang sebelumnya mengalami kecelakaan di jalan tol Km 370 A Tol Batang Semarang, Jawa Tengah pada Kamis,11 April 2024. Akibat dari kejadian kecelakaan tunggal ini ada tujuh orang penumpang yang menjadi korban dan meninggal dunia. Kecelakaan tunggal tersebut pun terjadi sekitar pukul 06.35 WIB pagi hari.
BACA JUGA : Perumahan Kost Ludes Terbakar Saat Di Tinggal Mudik
Seringkali Penyebab dari kecelakaan di duga karena sopir bus tersebut mengantuk saat berkendara. Sehingga mengakibatkan bus tersebut keluar jalur hingga terperosok ke dalam parit sepanjang 200 meter.AdapunPengakuan pengemudi KBM Bus Po. Rosalia Indah yang berjalan dari arah barat ke timur berada di lajur kiri. Sesampainya di KM 370 + 200 jalur A pengemudi mengantuk sehingga KBM Bus Rosalia Indah keluar dari jalan masuk ke parit sepanjang 200 meter.