Merasa Kelelahan , Luhut Binsar Sampai Dirawat di RS Singapura

Merasa Kelelahan , Luhut Binsar Sampai Dirawat di RS SingapuraMerasa Kelelahan , Luhut Binsar Sampai Dirawat di RS Singapura

Jakarta – Luhut Binsar Pandjaitan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi. Siapa yang tidak mengenal sosok beliau sekarang ini. Nama beliau sangat sering terdengan dimasa kepemimpinan Presiden Jokowi. Dikabarkan sakit, untuk pertama kalinya Luhut angkat bicara tentang kondisinya melalui postingan di Instagram, Selasa ( 10/10/2023 ). Luhut binsar tidak banyak merespon perihal dirinya sakit, beliau mengaku dia mengalami kelelahan luar biasa.

” Beberapa hari yang lalu setelah menghadiri suatu kegiatan, tiba-tiba saya mewrasakan kelelahan yang amat luar biasa. Rasa lelah ini tak seperti biasa yang saya rasakan selepas bekerja, ” ucap Luhut.

Kondisi Kesehatan Luhut Binsar Saat Ini

Melihat kondisi Luhut Binsar yang dirasa sangat berbeda , sang istri kemudian langsung membawa Luhut ke salah satu rumah sakit yang ada di Jakarta untuk mendapatkan tindakan preventif lebih lanjut. Dengan melihat kondisi tersebut Tim Dokter juga tidak mengizinkan dirinya untuk melakukan aktivitas seperti biasanya.

” Istirahat dan dengarkan tubuhmu dahulu, Pa” Ucap sang istri melarang luhut untuk melakukan aktivitas rutin yang biasa dilakukan. Walaupun hanya sekedar cek surat kabar dan berita terkini. Berada di Rumah Sakit selama beberapa hari sangat membuat Luhut Binsar merasa sangat jenuh. Karena biasanya dirinya terbiasa dengan bekerja dan aktif mengikuti berbagai kegiatan.

“Tapi saya yakin sikap istri dan keputusan tim dokter adalah yang terbaik untuk saya saat ini, “ ucap Luhut Binsar.

Dibalik itu, Luhut juga menyadari bahwasanya tugas dan tanggung jawab dirinya sebagai pejabat mutlak diketahui oleh publik. Maka oleh sebab itu dirinya merasa perlu untuk memberikan kabar kepada seluruh masyarakat terkait dengan kondisi dirinya.

“Setelah mendapat tawaran dari sahabat saya, Senior Minister Teo Chee Hean dan Menlu Singapura Dr Vivian Balakhrisnan.Sore ini saya memutuskan untuk menjalani tahap pemulihan di Singapura,” Ujarnya.

Disana juga Luhut sekaligus melakukan pemeriksaan medis dan evaluasi kesehatan dirinya lebiih konprehensif. Dibalik dari itu semua luhut sangat beruntung karena dengan kondisinya yang sedang tidak sehat dirinya mendapat banyak perhatian dan doa.

Luhut juga menyampaikan, diriinya mengucapkan terima kasih yang sebesar besarnya kepada Presiden Jokowi yang juga memberikan support. Jokowi juga mengirimkan tim medis kepresidenan beserta perawat untuk merawat saya hingga sampai kondisi saya membaik sepeerti saat ini.

Baca Juga : Alasan Amar Zoni Tinggal Dengan Sang Ayah Saat Bebas